-->

Review Gadget : New Smartfren Andromax i3s



Review Gadget :  New Smartfren Andromax i3s - Kesal karena smartphone kamu cepat low-batt alias habis baterai? Sekarang, kamu bisa bersenang hati, karena Andromax i3s datang dengan baterai tahan lama!

Andromax i3s diluncurkan oleh Smartfren dengan kapasitas baterai 2200mAh yang berarti bisa menemani kamu on lebih lama. Tak hanya itu, smartphone android CDMA GSM ini juga dilengkapi dengan spesifikasi tinggi. Layarnya yang seluas 5 inch memberikan kamu pengalaman berselancar di dunia maya yang lebih nyaman. Menonton film, bermain games, hingga video call pun akan lebih menyenangkan dan memuaskan. Yang paling keren lagi, dengan semua fitur tersebut, kamu tidak perlu takut smartphone-mu menjadi lemot. Andromax i3s dilengkapi dengan Snapdragon Quad Core Processor yang akan membuat kegiatan multitasking kamu lancar tanpa hambatan.

Spesifikasi yang dibawa smartphone ini mirip dengan Andromax I3. Smartphone ini dibekali dengan layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi 540 x 960 piksel. Layar yang diusungnya ini berjenis IPS LCD yang dilengkapi dengan teknologi OGS.

Spesifikasi jeroan yang dibawanya pun tangguh. Smartphone ini hadir dengan chipset Snapdragon dan berprosesor  quad core 1.2GHz Cortex A7. Dilengkapi juga dengan GPU Adreno 302. Sedangkan untuk kapasitas memori yang dibawanya yaitu RAM sebesar 1 GB serta memori internal sebesar 4 GB yang masih bisa diperluas via slot microSD.

Smartfren juga membekali Andromax I3S dengan dual kamera. Sebuah kamera 5 megapiksel dengan autofokus di bagian belakang serta  1,3 megapiksel di bagian depan.

Smartphone ini dilengkapi dengan fasilitas Dual SIM (CDMA + GSM). Fasilitas lain yang juga disematkan yaitu Wifi, Bluetooth 4.0, GPS dan DTS Sound.

Untuk support dayanya smartphone ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 2000 mAh. Menariknya smartphone ini hadir dengan fitur Qualcomm Quick Charge 1.0 yang membuatnya lebih cepat dalam hal isi ulang.

Harga banderol yang dipatok untuk smartphone ini pun sama dengan Andromax I3 yaitu Rp1.499.000. Tertarik untuk memilikinya?









Posted by Seputar Android™ | Tips Trick Android
Seputar Android™ | Tips Trick Android Updated at: 13.18.00